13 Desember 2024

`

Astrea VS Beat, Warga Sukun Meninggal

2 min read
Relawan PMI mengevakuasi jenazah korban yang meninggal akibat kecelakaan lalulintas di Jl. Janti Barat, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Selasa (14/09/2021).

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM Pengendara sepeda motor Honda Beat N 6204 BAT, Slamet Priono (21), warga Jl. Tebo Selatan RT 01 / RW 02, Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Jawa Timur, meninggal saat kecelakaan di Jl. Janti Barat, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Selasa (14/09/2021).

 

MENURUT Kanit Laka Lantas Polresta Malang Kota, Iptu Saiful Ilmi, korban tewas setelah bertabrakan dengan sepeda motor Honda Astrea, N 2679 CB, dari arah yang berlawanan yang  dikemudikan Muhammad (61), warga Jl. Gadang RT 05 / RW. 03,  Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Polisi melakukan olah TKP kecelakaan lalulintas di Jl. Janti Barat, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Selasa (14/09/2021).

“Akibat  kejadian itu, pengemudi Honda Beat mengalami luka memar di kepala dan dada. Sehingga ia meninggal di lokasi kejadian. Sementara, pengemudi Honda Astrea mengalami luka ringan di pinggang.  Honda Beat  mengalami rusak pada stang, dan setir bengkok. Hal yang sama juga dialami Honda Astrea,” kata Kanit Laka Lantas Polresta Malang Kota, Iptu Saiful Ilmi, Selasa (14/09/2021).

Dari informasi yang diperoleh, kejadian laka lantas berawal saat kendaraan Honda Beat, berjalan dari arah timur ke barat. Saat mendahului kendaraan yang berada di depanya haluan ke kanan melewati marka dan terjatuh.

“Saat mendahului kendaraan di depannya, otomatis ke kanan Iewat marka. Kemudian terjatuh ka aspal. Apa karena nyenggol kendaraan lain atau tidak, kami belum tahu pasti. Yang jelas, korban mengalami benturan dengan motor dari arah yang berlawanan,” terang  Iptu Saiful Ilmi.

Atas kejadian tersebut, petugas Laka Lantas bersama para relawan PMI, melakukan evakuasi. Selanjutnya, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar  (RSSA) Malang untuk proses lebih lanjut.  (aji/mat)