23 Maret 2025

`

Wali Kota Larang Wisuda Tatap Muka

1 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Pemerintah Kota Malang membatalkan rencana pelaksanaan wisuda tatap muka, menyusul meningkatnya kasus positif COVID-19. Keputusan ini tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Malang Nomor 30 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Wisuda Dalam Tatanan Normal Baru Produktif dan Aman COVID-19 bagi Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta.

 

Pemerintah Kota Malang membatalkan rencana pelaksanaan wisuda tatap muka, menyusul meningkatnya kasus positif COVID-19.

 

Wali Kota Malang, Sutiaji.

WALI KOTA Malang, Sutiaji menegaskan, protokol kesehatan akan kembali diperketat. Apalagi kasus konfirmasi positif COVID-19 dari klaster perkantoran juga terus bertambah. “Saya buat surat edaran ke semua perguruan tinggi untuk larangan wisuda tatap muka, karena sekarang sudah ada klaster kantor juga,” ucap Wali Kota Malang, Sutiaji, Jumat (11/12/2020).

Pada kesempatan tersebut, ia juga mengingatkan masyarakat agar lebih mewaspadai COVID-19. Salah satunya dengan tetap menjalankan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak aman, dan mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun.

Selain wisuda tatap muka, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) juga menghentikan uji coba sekolah tatap muka. Hal tersebut tertuang dalam surat nomor 421/5073/35.73.401/2020.  (div/mat)