17 April 2025

`

PN Malang Luncurkan “Arema”

2 min read
Peluncuran Aplikasi WA center ‘Arema’ oleh Ketua PN, Nuruli Mahdilis di Pengadilan Negeri Malang bersamaan dengan Hari Sumpah Pemuda.

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Sebagai bukti nyata dukungan terhadap Zona Integritas (ZI), Pengadilan Negeri (PN) Malang, Jawa Timur, meluncurkan aplikasi maupun WA center. Namanya, Arek Pengadilan Negeri Malang (Arema), Senin (28/10/2019). Sebuah aplikasi virtual untuk menjembatani kemudahan masyarakat untuk mencari tahu  tentang informasi pengadilan.

 

KETUA Pengadilan Negeri Malang, Nuruli Mahdilis, SH, MH, menjelaskan, saat ini, keterbukaan informasi telah menjadi kebutuhan masyarakat. Selain sebagai pengontrol, juga menjadi sarana percepatan memperoleh informasi.

“Saat ini sudah di era keterbukaan. Masyarakat pencari informasi ingin yang praktis dan simple. Dengan aplikasi ‘Arema’, masyarakat bisa mendapatkan informasi seputar Pengadilan Negeri Malang, tanpa harus hadir di kantor. Ini fkemudahan yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Bisa juga sebagai sarana kontrol ke internal kami,” tutur Ketua PN usai upacara peringatan hari Sumpah Pemuda.

Ia menuturkan, saat ini hampir semua orang selalu mengoperasikan HP setiap saat. Salah satu fitur yang selalu dibuka adalah Aplikasi WhatsApp (WA). Ia meyakini, dengan ‘Arema’ akan menjawab kebutuhan masyarakat terkait informasi pengadilan.

Apa berbeda dengan fungsi website? “Ini beda dengan website. Arema ini bisa memberikan jawaban yang kita tanyakan. Di dalamnya, sudah ada fitur atau item tentang pengadilan. Tinggal pilih saja, apa yang ingin diketahui. Atau bisa diawali dengan menyapa, lalu minta informasi,” lanjutnya.

Ia merinci, untuk memulai aplikasi ataupun WA Center, pengguna HP tinggal menambahkan nomor WA untuk kontak layanan 081 3350 35358. Selanjutnya tinggal ketik apa keperluannya atau bisa diawali dengan mengetik salam ‘Hallo Arema’ lalu sent. Respon jawaban akan langsung muncul dengan segera. Selanjutnya, tinggal ketik pertanyaan dan keperluannya sesuai fitur yang telah tersedia.

“Sudah ada beberapa fitur layanan yang disiapkan. Kedepan, layanan ini akan  diupdate guna menyesuaikan perkembangan dan kebutuhan,” pungkasnya.

Disinggung peluncuran bersamaan dengan Hari Sumpah Pemuda, Nurulis menjelaskan, hal itu  sebagai salah satu penyemangat pemuda. Saat ini sudah banyak masyarakat muda sebagai pengguna HP terlebih fitur WhatsApp. (ide/mat)