9 Februari 2025

`

Perbankan Berperan Dalam Pembangunan

1 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Kondisi Indonesia yang menyebar di berbagai daerah, menjadi salah satu faktor terjadinya ketimpangan kesejahteraan. Karena itu, peran Perbankan dengan kesiapan keuangannya, bisa mendorong percepatan pembangunan, bisa menghubungkan antar daerah dengan lebih cepat.

 

 

Para nara sumber, jelang pelaksanaan seminar perbankan dalam pengembangan ekonomi daerah.

“PERBANKAN bisa berperan penting, dalam percepatan pembangunan. Meskipun hal itu, bukan pada wilayahnya. Namun dengan kesiapan anggapan, bisa mendorong realisasi pembangunan infrastruktur penghubung antar daerah,” tutur Plt Kepala Bank Indonesia Cabang Malang, Suryono saat seminar Peran dan Tata Kelola Kantor Perwakilan Bank Indonesia dalam Pengembangan Ekonomi Daerah, di Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Brawijaya Malang, Kamis (12/09/2018).

Ia melanjutkan, potensi dana di Perbankan, masih sangat bisa untuk merealisasikan pembangunan. Mengingat, pemerintahan daerah setempat, dengan APBD nya, tidak sama kemampuannya. Untuk itu, melalui kolaborasi dengan Pemda maupun Dinas terkait, bisa untuk percepatan realisasi proyek infrastruktur.

“Perbankan mempunyai kemampuan SDM, serta kesiapan anggaran. Dengan bersinergi, bisa untuk sebagai pendukung pertumbuhan perekonomian. Eman, kalau keuangan Perbankan siap, namun tidak berputar,” lanjutnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, peran kesiapan infrastruktur, besar artinya. Pertumbuhan ekonomi, dan nilai keekonomian, bisa menyesuaikan dengan kondisi pasar pada umumnya.

“Misalnya ada obyek barang di suatu daerah, bisa dijual, namun infrastruktur tidak ada. Maka harga akan jatuh, bahkan bisa hanya seperempat saja. Namun disaat ada kesiapan sarana, nilai ekonominya, akan seperti pada umumnya,” pungkasnya.  (ide)