19 April 2024

`

Politisi Golkar Jadi Guru Besar Universitas Brawijaya

1 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Prof. Dr. H. Fadel Muhammad menjadi Guru Besar Universitas Brawijaya (UB), terhitung sejak (01/06/2018) lalu. Pengukuhan Politisi Partai Golkar ini dilaksanakan dalam Rapat Sebat Terbuka Universitas Brawijaya, di Gedung Widyaloka, Kamis (23/08/2018).

 

 

Prof. Dr. H. Fadel Muhammad bersama Ginanjar Karta Sasmita usai dikukuhkan sebagai Guru Besar Universitas Brawijaya Malang.

POLITISI Partai Golkar ini adalah salah satu tokoh yang sukses di bidang wirausaha. Mantan Gubernur di Sulawesi ini mengkombinasikan antara misi bisnis yang cenderung berorientasi kepada keuntungan, serta misi publik yang mengarah pada servise pelayanan.

“Pelayanan publik yang baik, bisa diciptakan melalui pendekatan kewirausahaan. Kewirausahaan melalui sektor publik, bukan hal baru. Di tahun 70 an, para pakar ilmu politik dan administrasi, telah melakukan kajian kewirausahaan, yang berpangkal pada inovasi dan kreativitas,” tutur Prof Fadel, usai pengukuhan guru besar.

Salah satu seniornya, Ginanjar Karta Sasmita menjelaskan, dua hal, antara bisnis dan layanan, bisa dijalankan secara sejalan. Dengan begitu, malah bisa menghasilkan karya dan pemikiran yang lebih baik.

“Kewirausahaan sektor publik adalah instrumen yang dibutuhkan untuk membangkitkan kreatifitas dan inovasi. Perubahan yang diinginkan adalah terciptanya kinerja pemerintah daerah, dalam pelayanan publik yang berkualitas. Ilmu kewirausahanan, sangat berguna untuk menciptakan lapangan kerja,” katanya.

Dengan hasil pemikirannya, direkomendasikan pemerintah pusat untuk membuat peta jalan Kewirausahaan sektor publik nasional yang dijadikan pedoman untuk menerapkan di lingkungan pemerintah. (ide)