Wajah-wajah Baru Jabat Warek UWG
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Kepala Pusat Informasi dan Penerimaan Mahasiswa Baru (PI-PMB), Dr. Ir. Rita Hanafie, MP, kini menjadi Wakil Rektor III Universitas Widyagama Malang (UWG). Selain itu, Dr. lr. Fachrudin, MT; Dr. Gunarianto, SE, MSi, Ak dan Dr. Ir. Sri Rahaju Djatimurti Rita Hanafle, MP, masing-masing menjabat Wakil Rektor I dan II.

PELANTIKAN dan serah terima jabatan dilakukan Ketua Pengurus YPPI Widyagama Malang, Prof. HA Mukthie Fadjar, SH, MS, diawali dengan pembacaan Surat Keputusan oleh Sekretaris YPPI Widyagama Malang Drs. Djoko Purwanto.
“Pergantian manajemen pada organisasi adalah hal yang wajar agar dinamika organisasi tetap terjaga, bahkan mungkin harus lebih ditingkatkan sesuai dengan kebutuhan. Selamat kepada para pejabat baru. Silahkan berdampingan merumuskan kebijakan untuk kemajuan lembaga,” terang Ketua Pengurus YPPI Widyagama Malang, Prof. HA Mukhthie Fadjar, SH, MS.

Menurutnya, orang yang sama pada posisi tetap terlalu lama, menunjukkan ketidaksehatan organisasi. Untuk itu, dilakukan pergantian secara periodik empat tahunan untuk jabatan tertinggi di tingkat universitas.
Rektor UWG, Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT, menyebut, prosesi ini sudah sesuai statuta yang baru. Ia menuturkan, jika yang dulu, sturuktur organisasi dimulai dari bawah, namun saat ini telah berubah. Yaitu diawali dengan pelantikan rektor terlebih dahulu.
“Kalau saat ini, dimulai dari atas, yakni pelantikan rektor terlebih dahulu. Dilanjutkan saat ini dengan pelantikan dan serah terima wakil rektor. Dilanjutkan nanti dengan dekan dan wakil dekan hingga ke prodi, mulai kapodri sampai sekretaris prodi,” terangnya.
Siapa saja yang menjabat para wakil rektor? Rektor yang baru dilantik 17 Desember 2019 ini mengatakan, wakil rektor kini dijabat orang baru semua. Dari para pejabat itu, wakil rektor III bidang kemahasiswaan, mempunyai banyak tugas baru yakni bidang kerjasama.
“Yang menjabat warek III, tidak hanya kemahasiswaan, namun juga kerjasama, baik dalam maupun luar negeri, termasuk BUMN. Apalagi saat ini kita sudah ada kerjasama dengan Malaysia tentang pertukaran mahasiswa dan dosen,” lanjutnya.
Sementara itu, Dr. Ir. SRDm Rita Hanafie, MP, yang kini menjadi Wakil Rektor III mengakui, jika tanggung jawabnya, termasuk bidang kerjasama. Ia mengaku bahwa saat ini memang ada beberapa kebijakan baru dari pemerintah.
“Untuk bidang kerjasama dengan luar negeri sudah dimulai bulan September 2019. Karena, semoga bisa juga ke beberapa negara lainnya. Selain itu, untuk kemahasiswaan, kami berharap organisasi mahasiswa (ormawa), bisa lebih kuantitatif dan kualitatif. Kami menginginkan, prestasi ormawa bisa membawa peningkatan mutu lembaga,” katanya. (ide/mat)