PB AIC Famindo Bekasi Borong 17 Juara Bupati Malang Cup
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Tak sia-sia rasanya PB AIC Famindo, Kota Bekasi, Jawa Barat, datang jauh-jauh ke Malang, mengikuti kejuaraan bulutangkis Bupati Malang Cup Open Nasional di GOR Unggul Sport Center (USC) Karanglo, Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, 18 – 23 Desember 2023. Mereka mampu meraup 17 gelar juara dari berbagai kategori. Unggul jauh dari klub-klub lainnya.
BAHKAN ketua kontingen PB AIC Famindo, Kota Bekasi, Ardiansyah/Eko Hamiseno yang turun dikategori veteran usia 85 tahun dengan membawa bendera PB Radho (Malang), meraih juara 1, dan berhak atas hadiah uang tunai Rp 6.500.000, raket, tropi, dan piagam.
Sedangkan beberapa atlet PB AIC Famindo, Kota Bekasi, yang meraih juara di antaranya, Keciano Fikri/Regina Pricilia Periera yang turun di ganda taruna campuran (GTC) meraih juara 1. Muhammad Yusuf yang turun di tunggal taruna anak (TTA) meraih juara 1. Pasangan Miftahul Nadja/Regina Pricilia Pereira yang turun di ganda remaha putri (GRI) meraih juara 1, serta beberapa atlet lainnya.
Usai final yang digelar, Sabtu (23/12/2023) siang hingga petang, Ketua Kontingen PB AIC Famindo, Kota Bekasi, Ardiansyah, mengaku bersyukur karena atlet-atlet binaannya sukses meraih juara di beberapa kategori pada kejuaraan bulutangkis Bupati Malang Cup ini. “Meski tak sesuai target, tapi kami tetap bersyukur, karena anak-anak banyak yang meraih juara (naik podium),” katanya.
Selain dari PB AIC Famindo, Kota Bekasi, beberapa klub lain yang meraih juara di antaranya, pasangan Muhammad Syarief Hidayah/ Satria Ardano dari PB Jaya Rasa Samudera (Jombang) mampu meraih juara 1 (GTA). Pasangan Arif Fadli Juliansyah/Aldo Prana dari PB Saribumi (Solo) juga sukses meraih juara 1 kategori GRA.
Sementara itu, penutupan Bupati Malang Cup dihadiri sejumlah undangan dari Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Malang, para sponsor, dan sejumlah pengurus PBSI Kabupaten Malang. Karena jumlah hadiah sangat banyak, sehingga mereka secara bergantian menyerahkan hadiah kepada para pemenang. (bri/mat)