2 Juli 2025

`

Kali Talang Layak Jadi Wisata Edukasi dan Sejarah

2 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Potensi Desa Wisata Kali Talang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, cukup besar untuk dijadikan destinasi wisata sejarah. Karena di tempat ini ada peninggalan sejarah dengan struktur bangunan yang kokoh yang dipadukan dengan aliran sungai.

 

Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH, bersama panitia dan peserta Pelatihan Dasar Siaga Bencana dan Rescue Bahari Bela Negara, Minggu (07/08/2022) pagi, di Desa Wisata Kali Talang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

 

JIKA MAU berkolaborasi dengan berbagai pihak, Desa Wisata Kali Talang ini dapat dikembangkan menjadi sebuah destinasi wisata edukasi, wisata alam, dan wisata sejarah,” kata Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH, ketika membuka  Pelatihan Dasar Siaga Bencana dan Rescue Bahari Bela Negara,  Minggu (07/08/2022) pagi, di Desa Wisata Kali Talang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH, meninjau salah satu sarana Desa Wisata Kali Talang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kegiatan ini diprakarsai  Satuan Karya Pramuka Bahari Kwartir Cabang Kabupaten Malang, bekerjasama dengan Tim Rescue Bahari Bela Negara, Pemerintah Desa Bululawang, serta diikuti 200 peserta dari Linmas dan siswa SMA/SMK se-Malang Raya.

Wakil Bupati Malang sangat mengapresiasi dipilihnya Desa Wisata Kali Talang sebagai tempat kegiatan. “Sebagai tempat peninggalan sejarah dengan struktur bangunan yang kokoh dan dipadukan dengan adanya aliran sungai, hal ini dapat menjadi bahan edukasi bagi kita semua. Karena mengandung nilai sejarah, ini menjadi tugas kita bersama untuk menjaga dan melestarikannya. Bahkan, dengan berbagai keunikannya, tempat ini dapat dikembangkan menjadi  ekowisata,” ujarnya.

Banyak ide yang disampaikan  Didik Gatot Subroto dalam acara itu.  Di antaranya,  penambahan sarana prasarana untuk wahana wisata,  seperti sepeda air dan sepeda layang. Destinasi ini diharapkan dapat juga dimanfaatkan untuk kegiatan malam hari, seperti kegiatan ngaji bareng, bertafakur, maupun bertasawuf.

Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH, memberi ucapan selamat kepada peserta Pelatihan Dasar Siaga Bencana dan Rescue Bahari Bela Negara, Minggu (07/08/2022) pagi, di Desa Wisata Kali Talang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Mantan Kepala Desa Tunjungtirto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang ini memberi kesempatan  seluas-luasnya, baik kepada peserta pelatihan dasar maupun masyarakat sekitar, untuk memanfaatkan Desa Wisata Kali Talang ini sebagai wadah untuk menyalurkan potensi kewirausahaan. Satu di antaranya,  membuka kafe atau usaha kuliner.

Terkait Pelatihan Dasar Siaga Bencana, Wakil Bupati Malang berharap pelatihan ini dapat diikuti dengan seksama. Mengingat keadaan cuaca dan situasi alam yang tidak menentu, maka diperlukan persiapan untuk mengantisipasi berbagai hal yang mungkin terjadi.

“Sebagai anggota Pramuka, sudah selayaknya memiliki jiwa rela berkorban dan siap siaga dalam menolong siapa saja yang membutuhkan. Oleh karena itu, besar harapan saya proses pembelajaran dan teori-teori yang akan didapatkan nantinya dapat dimanfaatkan dan diaplikasikan dengan sebaik-baiknya,” pungkas Wakil Bupati Malang. (bri/mat)