15 Desember 2024

`

Rendra Kresna Raih WOW Service Excellence Award 2017

1 min read
Bupati Malang Dr. H. Rendra Kresna meraih penghargaan WOW Service Excellence Award 2017.

BUPATI MALANG Dr. H. Rendra Kresna meraih penghargaan WOW Service Excellence Award 2017, di ajang WOW Service Day 2017 yang diselenggarakan MarkPlus, Inc. di Ballroom Shangri La Hotel, Jl. Mayjend Sungkono, Surabaya, Selasa (11/7/2017).
MarkPlus, Inc. menilai Dr. H. Rendra Kresna layak men-dapat penghargaan tersebut. Karena selama kepemimpinannya, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Malang dengan programnya Home Care Permata, dinilai sangat memuaskan.
Kabag Humas dan Protokol Kabupaten Malang, Dr. Budiar Anwar yang mendampingi Bupati Malang menjelaskan, penghargaan ini sebagai bukti bahwa Bupati Malang sangat peduli terhadap kesehatan masyarakat.
“Dari materi yang disampaikan bupati dalam sesi diskusi panel, dengan tema ‘Best Practice Sharing Session by Service Champion’ kelihatan bahwa paparan yang disampaikan bupati terkait program Home Care Permata dinilai sangat bagus. Pertanyaan yang disampai-kan oleh moderator dijawab dengan sangat detail dan memuaskan,” kata Budiar usai acara.w