25 April 2025

`

Mahasiswa FTB UB Raih Bronze Medal di Malaysia Technology Expo

1 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Brawijaya kembali mengharumkan bangsa di kancah internasional. Kali ini melalui, kompetisi Malaysia Technology Expo (MTE) yang dilaksanakan Putra World Trade Centre (PWTC) Kuala Lumpur, Malaysia, 21-23 Februari 2019.

 

Mahasiswa FTB UB usai meraih penghargaan di Malaysia Technology Expo.

MTE 2019 diikuti lebih dari 500 peserta dari 26 negara se Asia. Tim UB yang beranggotakan Yukari Latifatul Aulia (TEP – FTP 2016), Dewi Ermawati (THP – FTP 2015), Ismail Eddy Kurniawan (TEP – FTP 2015), Kamsiatun Eka Pratama (TEP – FTP 2015) dan Lir Hardiantini (FIB – 2015).

Mereka mengusung MACZONE (Integrated Machine Based on Ultrasonic-Ozone and Edible Coating). Atas prestasinya, hingga meraih Bronze Medal pada kategori Asian Youth Innovation Awards.

“Kami tentu bersyukur dengan penghargaan ini. Kerja keras kami selama ini membuahkan hasil. Terima kasih juga, kepada dosen membimbing,” tutur Yukari Latifatul Aulia, perwakilan Tim FTP UB.

Maczone merupakan inovasi menurunkan residu pestisida pada buah dan sayuran menggunakan gelombang ultrasonic – ozone serta edible coating dengan treatment nano. Penggunaan gelombang ultrasonic-ozon mampu menurunkan residu pestisida hingga 91,2%.

Penggunaan Maxcone berbasis kombinasi ultrasonic-ozon dan edible coating, diharapkan dapat mengurangi residu pestisida dan memperpanjang umur simpan buah dan sayur. Tentunya, untuk menciptakan mutu serta keamanan pangan yang optimal. (ide)