Bikin Warga Kebobang Takut, Damkar Evakuasi Sarang Tawon
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Sejumlah petugas pemadam kebakaran (damkar) Satpol PP Kabupaten Malang, berhasil mengevakuasi sarang tawon endas (vespa avinis) yang bersarang di rumah Rully Retnowati, warga Dusun Kebobang RT 02/RW 02, Desa Kebobang, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (13/09/2022) siang, sekitar pukul 10.00 WIB.


KEPALA Satpol PP Kabupaten Malang, Firmando H Matondang, menjelaskan, pada Selasa pagi, petugas jaga pemadam kebakaran (damkar) Kabupaten Malang, menerima telepon dari Ny. Rully Retnowati, warga Dusun Kebobang RT 02/ RW 02, Desa Kebobang, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang.

Kepada petugas jaga, dia mengabarkan ada sarung tawon endas di rumahnya. Keberdaan tawon ini mengkhawatirkan penghuni rumah dan tetangga sekitarnya. “Setelah mendapat laporan, 6 anggota damkar, sekitar pukul 08.30 WIB, langsung meluncur ke lokasi dengan membawa 1 unit armada U6,” kata Firmando, Selasa siang.
Mantan Camat Pakis ini menambahkan, Tim Damkar yang tiba di lokasi, langsung berkoordinasi dengan pemilik lrumah dan warga sekitar untuk mengetahui posisi sarang tawon. Ini untuk memastikan posisi sarang tawon agar mudah dievakuasi. “Tim juga memberikan edukasi tentang bahaya dan cara penanganan sengatan tawon kepada warga,” jelasnya.
Butuh waktu cukup lama untuk mengevakuasi sarang tawon yang berbahaya tersebut. Setelah berhasil diamankan, sarang tawon langsung dimasukan ke dalam karung untuk diamankan. “Sekitar pukul 12.25 WIB semua anggota tim evakuasi sudah kembali,” katanya. (bri/mat)