3 Oktober 2024

`

Universitas Brawijaya Rajai Kontes Robot

2 min read

MALANG, TABLOID JAWA TIMUR.COM – Prestasi membanggakan kembali diraih tim Robotika Universitas Brawijaya (UB) Malang.  Tim ini menyabet juara pada Kontes Robot Indonesia (KRI) Regional IV di Politeknik Negeri Malang (Polinema) Selasa – Kamis (01 – 03/05/2018).

 

Tim robotika Universitas Brawijaya Malang meraih juara.

TIM ROBOTIKA UB mengikuti Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia kategori Beroda (KRSBI kategori Beroda), serta Kontes Robot Sepak Bola Indonesia kategori Humanoid (KRSBI kategori Humanoid).

Tri Wahyu, Ketua Divisi Robotika, Teknik Elektro UB mengaku, sudah melakukan persiapan, sehingga memperoleh banyak capaian. Dari robot yang berprestasi, akan berlaga di kontes berikutnya.

“Nantinya,  dari robot-robot yang mendapat juara di KRI Regional, bakal berlaga di Kontes Robot Indonesia tingkat nasional,” tuturnya usai memastikan diri sebagai pemenang.

Dalam KRI regional VI ini, UB meraih beberapa juara. Untuk KRSTI dengan nama NAKULA-NAYAKA meraih juara 2, KRSBI beroda dengan nama ENSPARTAN meraih juara 2, serta KRPAI dengan nama BHATARA WIJAYA meraih juara 3 dan Best Strategy.

Selanjutnya, Kontes Robot Indonesia (KRI) tingkat nasional akan digelar di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pada (11-14/07) mendatang.

Sebelumnya, sebanyak 97 tim dari 42 perguruan tinggi berlaga dalam kompetisi tersebut.
KRI Regional IV, diikuti berbagai perguruan tinggi negeri, swasta, serta Politeknik di wilayah IV (Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara).

Dr.Eng. Denny Widhianuriyawan, ST., MT, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan  menunjukkan dukungannya. Sebagai salah satu peserta, tentu ingin mendapatkan dan meraih yang terbaik. “Tentu kami inginkan yang terbaik bagi Tim Robotika UB. Fakultas Teknik akan mendukung sampai kompetisi nasional mendatang,” tuturnya. (ide)