13 Februari 2025

`

UB Kembangkan Ilmu Kehutanan Melalui Komhindo

1 min read
Dosen UB sedang melakukan penelitian di salah satu kawasan hutan.

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Universitas Brawijaya (UB), Malang, Jawa Timur,  melalui lima perwakilannya, menjalin kerjasama dalam pengembangan ilmu serta praktek kehutanan secara partisipatif dan kolaboratif melalui sebuah keanggotaan bernama Komunitas Manajemen Hutan Indonesia (KOMHINDO) untuk periode 2021-2023.

 

KOMHINDO merupakan sebuah wadah berkumpulnya para Ilmuwan Manajemen Hutan dari kalangan akademisi, peneliti, birokrat (KPH), praktisi,  dan pemerhati manajemen hutan.

Koordinator Lembaga Komhindo dari UB: Dr. Asihing Kustanti, S.Hut., M.Si., Mangku Purnomo, SP, M.Si., Ph.D; Erekso Hadiwijoyo, S.Hut., M.Si; Ir. Mokhamad Asyief Khasan Budiman, S.Hut, M.Si, IPP; Rifqi Rahmat Hidayatullah, S.Hut, MSi.

Dalam KOMHINDO, sejumlah dosen UB, di antaranya  Dr. Asihing Kustanti, S.Hut., M.Si, Mangku Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D, Erekso Hadiwijoyo, S.Hut., M.Si, Ir. Mokhamad Asyief Khasan Budiman, S.Hut, M.Si, IPP, dan Rifqi Rahmat Hidayatullah, S.Hut, MSi, mengembangkan jejaring kolaboratif dan partisipatif terhadap ilmu pengelolaan hutan antar universitas.

Asih mengaku, dipilihnya dia dari UB sebagai koordinator merupakan yang pertama kali sejak lembaga ini berdiri tahun 2014 .”Semoga melalui UB yang saat ini berada pada lima besar nasional, bisa semakin berperan keanggotaannya dalam Komhindo,  sehingga program studi kehutanan yang masih baru, akan semakin dikenal, maju, dan berkontribusi,” kata Asih.

Asih berharap,  kontribusi yang diberikan UB nantinya menjadi pemahaman yang sama secara proporsional dalam memandang sumberdaya hutan sebagai aset yang harus berkelanjutan.  (div/mat)