SRPB Jatim Ajak Mahasiswa Unitri Sedekah Oksigen
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Sekber Relawan Penanggulangan Bencana (SRPB) Jawa Timur, mengajak mahasiswa Universitas Tribhuana Tunggadewi (Unitri) Malang, agar bersedekah oksigen kepada alam, karena ada kebaikan dan manfaat saat menanam pohon.

AJAKAN ini disampaikan Koordinator SRPB Jatim, Dian Harmuningsih, saat menggelar Sarasehan “Internasional Day of Clean Air” (Hari Internasional Udara Bersih) di kampus Unitri, Kamis (07/09/2023) siang. “Sedekah oksigen itu penting, karena ada kebaikan dan manfaat saat menanam pohon. Keindahan bunga juga untuk sedekah pada hewan. Hasil tanaman bisa dinikmati lebah, kelelawar, ulat, tikus, dan semut,” ungkapnya.

Menurut Dian, menanam juga menjadi bagian mitigasi kebencanaan. Karena seorang relawan harus memahami adanya 3 fase bencana, yakni pra bencana, tanggap darurat, dan pasca bencana. “Relawan juga harus memiliki tiga hal, yaitu pengetahuan (knowledge), keterampilan (skill), dan etika,” katanya.
Berbagai pertanyaan tentang dunia relawan dijawab dengan lugas oleh Dian. Di antaranya, relawan harus patuh pada panca darma relawan . Yaitu, mandiri, profesional, solidaritas, sinergi, dan akuntabilitas.
Sementara itu, Dekan FISIP Unitri, Agung Suprojo, mengungkapkan, kegiatan ini membahas keterlibatan mahasiswa pecinta alam agar cinta lingkungan dan menambah program penanaman pohon di sekitarnya. “Tujuannya, agar kampus lebih rindang dan udara lebih bersih,” tukasnya.
Rencananya, Sabtu dan Minggu (09 -10/08/2023), SRPB Jatim akan menggelar pemilihan koordinator baru dalam Kongres SRPB III yang diadakan di Dusun Sahabat Alam, Tawangargo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, menyusul berakhirnya masa kepengurusan organisasi ini. (iko/mat)