Roadshow KPK Sambangi Kota Batu
2 min readMALANG,TABLOIDJAWATIMUR. COM – Bus Antikorupsi Jelajah Negeri tiba di Pemkot Batu, Jawa Timur, Selasa (10/09/2019). Keberadaan bus ini lebih fokus pada misi pencegahan perilaku pelanggaran hukum. Selain itu, dimaksudkan memberikan pendidikan dan arahan untuk peningkatan pelayanan pemerintahan di berbagai bidang.

HAL ITU disampaikan penasehat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Sarwono Sutikno kepada media saat Roadshow Bus Antikorupsi KPK Jelajah Negeri, di lingkungan Pemerintah Kota Batu, Selasa (10/09/2019).
“Roadshow Bus KPK lebih fokus kepada pencegahan tindakan melawan hukum. Pencegahan dimaksud adalah terkait PAD (Pendapatan Asli Daerah), perbaikan layanan pemerintahan dan beberapa lagi lainnya,” tutur Sarwono.
Ia melanjutkan, kehadiran Bus Antikorupsi KPK ini untuk membantu Pemerintah Kota Batu. Bantuan itu untuk bagaimana supaya ada peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) serta peningkatan pelayanan organisasi.
Pada pembukaan Roadshow KPK di Balai Kota Among Tani Kota Batu, Sarwono yang juga Dosen Tehknik Elektro ini menyarankan agar organisasi menggunakan data yang dianalisa. Karena akan bisa memudahkan pelayanan.
“Saya sudah lihat di stand- stand. Untuk rumah sakit sebaiknya datanya dianalisa tentang penyakit pasien dan penyebabnya. Selain itu, Pusat Terpadu Satu Pintu (PTSP) menggunakan PP no 60 28 SPP. Juga ada ISO 37001 Sistem Managemen Anti Penyuapan (SMAP). Semua bisa digugling tentang resep-resep layanan dan bisa diterapkan,” lanjutnya.
Selain itu, dirinya juga melihat di stand Rumah Sakit Provinsi serta Dinas Kesehatan yang sudah melakukan langkah-langkah preventif untuk perbaikan. Ia tidak menampik jika perbaikan membutuhkan waktu.
Saat disinggung status Block Office yang sudah sempat masuk di Kejaksaan, apa bisa diambil alih KPK? Sarwono menjelaskan, Bus KPK hanya fokus pada pencegahan.
Sementara itu, Walikota Batu, Dra. Hj. Dewanti membuka secara langsung kegiatan tersebut. Ia berterima kasih, Kota Batu diberi kesempatan menerima dan memanfaatkan Bus KPK. “Sebagai komitmen kami dalam pencegahan korupsi di tataran manajemen pemerintahan serta aspek pendidikan. Karena kegiatan Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi, Roadshow Bus KPK merupakan upaya pencegahan praktik korupsi,” tuturnya.
Ia melanjutkan, partisipasi publik kalangan pendidik dan pelajar, unsur ASN, pimpinan dan anggota legislatif, pemerintah desa, pelaku UMKM dan pegiat anti korupsi merupakan sasaran Roadshow Bus KPK. (ide)