Ratusan Pemudik Manfaatkan Program Mudik Gratis
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Ratusan pemudik mengikuti Program Angkutan Mudik Gratis Lebaran 1445 H/2024 M yang diselenggarakan Dinas Perhubungan Kabupaten Malang dengan berbagai tujuan. Mereka dilepas Bupati Malang, HM Sanusi, di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jumat (05/04/2024) pagi.


TURUT hadir, Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto, Pj Sekda Kabupaten Malang, Nurman Ramdansyah, Kepala Dinas Perhubungan, Bambang Istiawan, dan sejumlah undangan lainnya.
“Program ini bukti nyata dan komitmen kita untuk membantu masyarakat Kabupaten Malang dalam merayakan momen lebaran Idul Fitri 1445 H dengan lebih tenteram dan bahagia. Mudah-mudahan fasilitas yang disediakan Pemerintah Kabupaten Malang ini memberikan manfaat bagi masyarakat lokal maupun warga pendatang yang selama ini berdomisili di Kabupaten Malang,” kata Bupati Malang.

Bupati Malang menyadari, perjalanan pulang ke kampung halaman merupakan momen yang sangat dinantikan banyak orang. Namun bagi sebagian orang, perjalanan itu bisa menjadi beban yang cukup berat, terutama bagi mereka yang kurang mampu atau memiliki keterbatasan. “Maka dari itu, melalui program ini, kami berharap dapat meringankan beban dan memberikan kemudahan bagi masyarakat Kabupaten Malang untuk bisa berkumpul dengan keluarga tercinta,” katanya.
Dalam mudik lebaran tahun ini, terdapat lima rute mudik gratis. Pertama, Malang – Bangkalan – Sampang – Pamekasan – Sumenep. Kedua, Malang – Nganjuk – Madiun – Ngawi. Ketiga, Malang – Probolinggo – Situbondo – Banyuwangi. Keempat, Malang – Trenggalek – Ponorogo – Pacitan. Kelima, Malang – Probolinggo – Jember – Bondowoso. (iko/mat)