6 Februari 2025

`

Raih 12 Kursi, PKB Usung Sanusi Sebagai Bupati Malang 2021

2 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Perolehan suara yang diraih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Pemilu 2019, sangat bagus. Diperkirakan, PKB meraih 12 kursi di DPRD, bertambah 4 kursi dibandingkan Pemilu 2014 yang hanya meraih 8 kursi. Endingnya, PKB siap mengusung Drs. HM Sanusi, MM sebagai calon Bupati Malang periode 2021 – 2026.

 

HM. Sanusi (pakai sarung kanan) bakal diusung PKB menjadi Bakal Calon Bupati Malang, Jawa Timur pada Pilkada tahun 2021.

 

PERNYATAAN tersebut diungkapkan politisi PKB, Miskari. Pria yang pernah menjabat sebagai Legal Officer (LO) PKB ini mengungkapkan rasa syukur atas perolehan suara PKB dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 untuk DPRD Kabupaten Malang yang memperoleh suara sebanyak 289.502, nomor dua setelah PDIP.

“Tentunya kita bersyukur dengan perolehan yang kami capai. Ini adalah hal yang luar biasa, dan kita bisa mendapat 12 kursi di DPRD, seimbang dengan PDIP,” ungkap Miskari, Senin (06/05/2019).

Dari tujuh daerah pemilihan (Dapil),  PKB dominan di Dapil I, meliputi Kecamatan Gondanglegi sebanyak 14.118 suara, Kepanjen 10 185 suara, Bululawang 16.054 suara,  dan Pagelaran 7.503 suara.

Selain Dapil I, PKB juga berjaya di Dapil III yang meliputi  Kecamatan Donomulyo memperoleh 8.743 suara, Pagak 4.030 suara, Bantur 11.505 suara, Sumbermanjing Wetan 14.330 suara dan Gedangan 5.973 suara.

Perolehan suara yang cukup bagus ini membuat PKB yakin mengusung Drs. HM Sanusi, MM sebagai Calon Bupati Malang untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang kemungkinan akan digelar pada tahun 2021 mendatang. “Dengan perolehan suara saat ini, kami optimis mengusung calon sendiri untuk Pilkada besok. Siapa? Ya Pak Sanusi. Meskipun sekarang beliau Wakil Bupati Malang, tapi kan berasa bupati,” ungkap pria yang pernah menjabat Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten  Malang ini.

Untuk mendukung Sanusi sebagai Calon Bupati Malang, PKB saat ini sedang berusaha melakukan konsolidasi partai. “Kita saat ini sedang berusaha  mensolidkan teman-teman di PKB Kabupaten Malang dahulu. Kalau berbicara keluar, nanti akan berkoalisi dengan partai apa, kita tidak mau berandai-andai dahulu, dinamikanya pasti ada. Apalagi kekuatan partai sekarang hampir berimbang. Yang utama,  calon kita untuk Bupati ya Pak Sanusi,” pungkasnya. (diy)