Pengurus PBSI Kabupaten Malang Kunjungi PB Sahabat Junior
2 min readMALANG | TABLOIDJAWATIMUR.COM – Setelah sempat terhenti beberapa bulan karena padatnya kegiatan, Pengurus PBSI Kabupaten Malang kembali melakukan kunjungan ke klub-klub. Pada awal 2024 ini, kunjungan perdana mengarah ke PB Sahabat Junior yang berada di Desa Putat Kidul, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Rabu (10/01/2024) malam.


PENGURUS PB Sahabat Junior, Sahar, menjelaskan, klub ini sebetulnya sudah lama berdiri. Tapi sempat vakum sekitar empat tahun. “Sekarang kami aktifkan kembali, karena di Gondanglegi ini sebetulnya banyaj potensi atlet,” katanya, ditemui di GOR, tempat para atlet latihan, Rabu malam.
Salah satu bukti besarnya potensi atlet di Gondanglegi adalah banyaknya anak-anak yang ingin ikut latihan di PB Sahabat Junior. “Kalau tak kami batasi, ada sekitar 25 anak-anak yang mau ikut latihan di sini. Tapi karena keterbatasan lapangan, akhirnya kami tak bisa menampung mereka semua. Untuk semenntara hanya ada 16 atlet,” jelasnya.

Dengan jumlah lapangan yang terbatas (hanya satu lapangan), tentu sangat kurang memadai jika harus menampung banyak atlet. Apalagi jam latihan pun terbatas, karena harus berbagai waktu dengan pemain dewasa dan veteran (masyarakat umum). Meski demikian hal ini tak menyurutkan semangat Sahar dan pengurus lainnya untuk mengembangkan klub.
“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan para pengurus PBSI Kabupaten Malang ini, karena menambah motivasi kami untuk mengembangkan klub. Semoga ke depan menjadi lebih baik,” harapnya. (bri/mat)