26 Maret 2025

`

Naik Motor, Bupati – Dandim 0818 Tinjau TMMD di Ngantang

2 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Bupati Malang, HM Sanusi, MM, Dandim 0818 Malang – Batu Letkol. Inf. Yusub Dody Sandra, Wakapolres Batu, Kompol Suharsono, serta sejumlah pejabat lainnya, meninjau pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 112 Tahun 2021 di Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (26/09/2021) pagi.

 

Bupati Malang, HM Sanusi (depan) naik sepeda motor saat meninjau lokasi TMMD, Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (26/09/2021) pagi.

 

TENTARA Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan bagian dari program bakti TNI yang dilaksanakan Kodim 0818/Malang-Batu dengan memperhatikan kondisi wilayah, kondisi masyarakat, serta pemilihan obyek yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga mampu mendukung potensi pertahanan menjadi kekuatan pertahanan di wilayah tersebut.

Bupati Malang, HM Sanusi berdialog dengan masyarakat di lokasi TMMD, Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (26/09/2021) pagi.

Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang dipilih menjadi sasaran TMMD ke 112 dengan pertimbangan beberapa. Pertama, wilayah Malang barat termasuk daerah terpencil. Kedua, potensi ekonomi selama ini terhambat karena jalur transportasi yang terbatas. Ketiga, pemukiman di pedalaman tidak memiliki akses ke jalan raya. Keempat, sulit dijangkau dalam hal suplai bibit, pupuk, dan distribusi hasil peternak sapi dan petani kopi. Kelima, wilayahnya berbatasan dengan Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, dan Kabupaten Jombang. Keenam, dengan adanya TMMD dapat memangkas jarak dari 17 km menjadi 7 km dari Dusun Ganten, Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang menuju Desa Ngabab, Kecamatan Pujon.

Rombongan berangkat dari Kantor Kecamatan Ngantang dengan mengendarai sepeda motor meninjau beberapa titik yang menjadi sasaran pokok TMMD di Desa Tulungrejo. Bermula dari titik pembangunan rabat beton, pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) dan Mushola Al Ikhlas, meninjau proses pembangunan MCK dan pemeliharaan jalan pemukiman, terakhir meninjau pembangunan tandon air. “Pemerintah Kabupaten Malang siap mendukung kelancaran TMMD ke 112 ini,” kata bupati.

Bupati Malang, HM Sanusi bersama Dandim 0818 Malang – Batu Letkol. Inf. Yusub Dody Sandra, menemui warga di lokasi TMMD, Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (26/09/2021) pagi.

Bupati Malang mengatakan, sinergitas antara Pemkab Malang dengan TNI-Polri sangat diperlukan untuk membangun wilayah Kabupaten Malang . “Terimakasih kepada Dandim dan Polres serta jajaran perangkat pemerintah daerah yang sudah bersinergi dalam rangka percepatan infrastruktur di Kabupaten Malang. Pelaksanaan TMMD 112 merupakan salah satu bentuk dukungan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan sosial seluruh lapisan masyarakat di wilayah Kabupaten Malang, khususnya Kecamatan Ngantang,” katanya.

Komandan Kodim 0818 Letkol. Inf. Yusub Dody Sandra selaku Dansatgas TMMD 112 Kodim 0818 juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kabupaten Malang dalam mensukseskan TMMD 112 Kodim 0818 Tahun 2021. “Pelaksanaan TNI Manunggal Desa adalah program rutinitas yang dilakukan TNI, kerjasama dengan pemerintah daerah, dan Polres. Kami sampaikan terimakasih kepada Bapak Bupati beserta jajaran serta Polres dalam mendukung kami melaksanakan program yang bertujuan untuk membantu masyarakat meningkatkan perekonomiannya,” katanya.

Lebih lanjut Dandim 0818 menyampaikan, dalam program TMMD 112 Kodim 0818 ini, TNI ingin mempercepat pertumbuhan perekonomian, di wilayah pedesaan di wilayah Kabupaten Malang, khususnya Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang. (mat)