Layanan RSUD Kanjuruhan Tak Terganggu Cuti Bersama
1 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Direktur RSUD Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Mahila Surya Dewi menjamin pelayanan kesehatan di rumah sakit milik Pemerintah Kabupaten Malang tetap berjalan seperti biasa meski ada cuti bersama.

“MEMANG ada yang libur mulai Senin (11/06/2018) besok, seperti pelayanan di Poliklinik. Tapi untuk pelayanan UGD dan hal lain yang bersifat emergency, meskipun hari raya, tetap berjalan seperti biasa,” kata Mahila, Jumat (08/06/2018).

Direktur RSUD Kanjuruhan yang baru menjabat ini mengaku telah membuat daftar piket untuk dokter dan paramedis yang bertugas. “Sudah kita buat daftar piketnya. Khusus untuk pasien rawat inap dan keluarganya tidak perlu khawatir,” tandas Mahila.
Di tempat terpisah, Bupati Malang, Dr. H.Rendra Kresna melarang anak buahnya bolos usai cuti panjang Hari Raya Idul Fitri 1439 H. Jika ngotot, akan dikenai sanksi tegas. “Nanti Inspektorat yang langsung memproses, untuk mendapat sanksi administratif sesuai dengan tingkat kesalahan,” ujarnya.
Ketua Partai Nasdem Jawa Timur ini juga memastikan, pelayanan terhadap masyarakat selama cuti bersama tidak akan terganggu, terutama pelayanan kesehatan. “Khususnya yang langsung, seperti rumah sakit. Dinas Perhubungan juga jalan terus. Mereka piket selama lebaran,” tegasnya. (diy)