Jembatan Underpass Karanglo Dibuka, Lalu Lintas Lancar
2 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Akses jembatan underpass Karanglo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dibuka Selasa (05/03/2019). Ini membuat arus lalu lintas dari Malang – Surabaya dan sebaliknya, lancar.

KEPADA awak media, Kanit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli (Turjawali) Polres Malang, Ipda. Achmad Taufik membenarkan lancarnya arus lalu lintas dari arah Malang menuju Surabaya tersebut. “Mulai hari ini, akses untuk melewati underpass Karanglo dibuka kembali, dari dan arah ke Batu, sehingga arus lalu lintas terpantau lancar,” terangnya.
Menurut Taufik, dengan dibukanya akses jembatan underpass Karanglo, pengguna jalan dari arah Malang yang hendak ke Batu, sebelumnya tidak bisa langsung, karena harus mengantri, disebabkan diberlakukannya sistem buka tutup atau contra flow. Kini, mereka bisa langsung belok kiri menuju Batu, meski hanya satu jalur. “Dari arah Surabaya menuju Batu, serong ke kiri, kemudian menuju jalur tol, melintasi jembatan underpass, belok ke kanan ke arah Batu,” jelasnya.
Sedangkan bagi pengendara maupun pengemudi dari arah Batu menuju Malang, yang biasanya diberlakukan contra flow, sekarang bisa langsung naik jembatan underpass, dan menuju ke arah Kota Malang.
Untuk masyarakat yang hendak bepergian ke Surabaya dari Kota Malang, sebelumnya hanya digunakan dua jalur. Sekarang ada tiga jalur yang digunakan. Begitu pula sebaliknya.
Pembangunan underpass Karanglo yang merupakan rangkaian dari pembangunan jalan tol Malang – Pandaan, dimulai pengerjaannya pada 7 Januari 2019, dan baru bisa dilewati bagian atasnya per 5 Maret 2019.
Akibat pembangunan underpass Karanglo, kemacetan lalu lintas merupakan pemandangan sehari-hari. Dari arah Surabaya, kemacetan mengular sampai Pasar Singosari, bahkan tidak jarang mencapai wilayah Kecamatan Lawang.
Sedangkan bagi masyarakat Kota Malang yang hendak menuju Surabaya, sebelumnya harus rela menikmati kemacetan sejak dari pertigaan Arjosari.
Dibukanya jembatan underpass Karanglo setidaknya mengurangi kemacetan arus lalu lintas secara signifikan. “Kepadatan masih terjadi, namun sudah jauh berkurang jika dibandingkan sebelum underpass ini dibuka,”papar pria yang pernah menjabat Kasubag Humas Polres Malang ini.
Taufik pun menghimbau kepada para pengguna jalan untuk berhati-hati. “Hati-hati dalam berkendara, utamakan keselamatan dan tetap patuhi rambu dan alat pemberi isyarat lalu lintas demi keamanan bersama,” pungkasnya. (diy)