25 April 2024

`

Hasil TMMD di Ngantang Sangat Bermanfaat Bagi Masyarakat

2 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Hasil TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 112 tahun  2021, yang digelar sejak 15 September 2021 dan ditutup 14 Oktober 2021, di Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, benar-benar dirasakan masyarakat. Sebab, sejumlah program kegiatan fisik dan non fisik berhasil diwujudkan.

 

Komandan Kodim 0818/Kabupaten Malang – Batu, Letkol Inf Yusub DS, mengecek dinding penahanan tanah di lokasi TMMD ke-112 TA 2021 di Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

 

PROGRAM fisik meliputi peningkatan jalan Jabon, jalan Tulungrejo, pembangunan platdeker di Dusun Sayang, pembangunan dinding penahanan tanah, pembangunan tandon air bersih Dusun Ganten, pembangunan MCK lingkungan pemukiman, peningkatan saluran drainase,  pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 47 unit, pembangunan jamban keluarga 12 unit,  serta sasaran tambahan renovasi Mushola Al-ikhlas di Dusun Sayang.

Bupati Malang, HM Sanusi menunjukan naskah serah terima hasil TMMD ke-112 TA 2021.

Sedangkan program non fisik meliputi wawasan kebangsaan hingga sosialisasi bahaya  COVID-19. TMMD kali ini melibatkan 350 personil,  terdiri dari TNI/POLRI, pemda,  serta masyarakat Desa Tulungrejo.  “Semoga hasil  program TMMD ini dapat dipelihara dengan baik oleh masyarakat Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang,” harap Dan SSK Lettu Inf Pranoto.

Penutupan TMMD ke-112 ditandai dengan penandatanganan naskah serah terima hasil TMMD ke-112 TA 2021, dilanjutkan penandatanganan prasasti oleh Bupati Malang, HM Sanusi. “TMMD merupakan wujud kerjasama TNI bersama pemerintah daerah dengan melibatkan komponen masyarakat untuk mengedukasi, menumbuhkembangkan kesadaran gotong royong, bahu-membahu membangun desa, khususnya di desa-desa terpencil,  sehingga pembangunan semakin merata,” ungkapnya.

Komandan Kodim 0818/Kabupaten Malang – Batu, Letkol Inf Yusub DS, menyerahkan bantuan kepada warga Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, saat TMMD ke-112 TA 2021.

Komandan Kodim 0818/Kabupaten Malang – Batu, Letkol Inf Yusub DS, menyampaikan, hasil TMMD yang dipercayakan kepada Kodim 0818 ini  merupakan hasil dari kerjasama dan sinergitas antara TNI/Polri, pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat yang selama 30 hari bahu- membahu menyukseskan TMMD ke 112.

“Semoga hasil TMMD ini bisa dinikmati seluruh masyarakat. Program TMMD memberikan kesempatan serta membantu daerah-daerah yang belum tersentuh untuk mendapatkan akses pembangunan yang layak. Kegiatan TMMD juga menggelorakan kembali semangat gotong royong serta kebersamaan TNI dengan masyarakat, sehingga dari TMMD ke 112 ini dapat menumbuhkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, ” ujarnya.

Selesai menerima penyerahan proyek TMMD ke 112, Bupati Malang didampingi Forkopimda dan Stakeholder, meninjau lokasi TMMD ke 112.  “Saya lihat secara langsung hasil TMMD ke 112 ini  sungguh luar biasa. Ini semua berkat doa dan kerjasama  semua pihak, ” kata Sanusi saat kunjungan ke lokasi TMMD.   (mat)