24 Maret 2025

`

Dosen UM Buka Akses Jaringan Usaha dan Kemitraan Kampung Budaya Polowijen

1 min read

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Sejumlah dosen Fakutas Ekonomi Universitas Negeri Malang (FE UM) yang tergabung dalam Tim Pengabdian Masyarakat melakukan pendampingan dan pengembangan jaringan usaha dan kemitraan Kampung Budaya Polowijen (KBP), Minggu (03/10/2021)

 

Dosen Fakutas Ekonomi Universitas Negeri Malang (FE UM) yang tergabung dalam Tim Pengabdian Masyarakat melakukan pendampingan dan pengembangan jaringan usaha dan kemitraan Kampung Budaya Polowijen (KBP), Minggu (03/10/2021).

 

Masyarakat Kampung Budaya Polowijen (KBP) antusias melakukan pendampingan dan pengembangan jaringan usaha.

PARA DOSEN itu terdiri dari Sriyani Mentari, S.Pd., M.M, CERA, Dr. Hj. Puji Handayati, S.E., Ak, M.M., CA., CMA, Aulia Azzardina, S.E., M.Sc dan Inanda Shinta Anugrahani, S.E., M.A. Mereka  mendampingi 50 warga KBP melakukan pendaftaran perizinan NIB berbasis online single submission (OSS).

Sri Andriani, SE, MSi, Ketua Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia memberikan wawasan tentang pengembangan jejaring usaha serta kemitraan.  Sebelumnya, Sri Adriyani,  yang juga  Dosen UIN Malang mengidentifikasi dan mengklasifikasi jenis usaha warga KBP,  mulai dari usaha kerajinan, kuliner, fashion, salon,  serta usaha- usaha lain yang mendukung aktifitas seni budaya di KBP.

“Pendampingan ini memberikan pemahaman lebih kepada peserta terkait merek & hak cipta. Peserta  juga mendapatkan pendampingan untuk pendaftaran perizinan NIB/IUMK/SIUP/dan lainnya. Peserta juga mendapatkan pendampingan untuk mendaftar program transfumi di Micromentor Indonesia,”  ujarnya.  (div/mat)