Baru Satu Jam Beraksi, Maling Motor Dibekuk Polisi
1 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR.COM – Hanya satu jam, Satreskrim Polresta Malang Kota berhasil meringkus Sampurno (46), warga Jl. Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Jawa Timur, tersangka pencurian sepeda motor di kawasan Kecamatan Blimbing, Kota Malang.

KULI panggul yang bekerja di kawasan Pasar Gadang ini baru saja menggasak motor di kawasan Jl. Borobudur, Kecamatan Blimbing. Namun selang sejam kemudian, tersangka ditangkap di Jl. Ikan Mas, Kecamatan Blimbing, Kota Malang.

“Tersangka beraksi di kawasan Jalan Borobudur sekitar pukul 22.30 WIB. Kemudian, Satuan Reskrim dapat menangkap di kawasan Jalan Ikan Mas, sekitar pukul 23.30 WIB, sekitar 1 jam usai kejadian,” terang Wakasat Reskrim Polresta Malang Kota, AKP Hendro Tri Wahyono, saat ungkap kasus di Mako Polresta Malang Kota, Kamis (20/05/2021).
Saat diamankan, tersangka sedang menaiki sepeda motor Honda Beat hasil aksi kejahatanya. Saat itu, petugas yang sedang berada di sekitar lokasi penangkapan, langsung mengamankan tersangka. Setelah dilakukan penggeledahan, ditemukan kunci T yang diduga digunakan saat beraksi.
“Sebelumya, ada informasi pencurian. Petugas yang saat itu patroli di sekitar TKP, langsung menangkapnya. Korbannya, SN 46, warga Karangploso, Kabupaten Malanf, ” lanjutnya.
Setelah diamankan, lanjut wakasat, tersangka yang baru bebas dalam kasus pencurian sepeda pancal ini, dibawa ke Mako Polresta Makota. “Saat ini, tersangka sedang dalam proses lebih lanjut. Sebelumya, tersangka naik angkot dari Gadang, selanjutnya mencari sasaran di kawasan Jalan Borobudur. Atas perbuatanya, terancam pasal 363 dengan ancaman 7 tahun penjara,” pungkas wakasat. (aji/mat)