Baju Tersangkut Jangkar, Akhirnya Jazad Bagus Ditemukan
1 min readMALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Setelah lebih dari semalam tenggelam, akhirnya jasad Bagus Pranoto (21), warga Dusun Turus, Desa Ternyang, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jawa Timur, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, Rabu (26/06/2019) siang, pukul 10.45 WIB.


MENURUT Kasubsi Penanggulangan Bencana PMI Kabupaten Malang, Mudji Utomo, jasad Bagus ditemukan di lokasi terbaliknya perahu yang ditumpanginya. “Ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa di kedalaman sungai 10 meter. Proses penemuan, saat baju korban tersangkut jangkar perahu nelayan yang ikut melakukan pencarian,” terangnya, Rabu (26/06/2019).

Usai dilakukan proses evakuasi, jenasah Bagus langsung dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan. “Sempat dilakukan pemeriksaan fisik secara luar oleh petugas Puskesmas dan Kepolisian Polsek Sumberpucung. Selanjutnya jasad korban langsung dibawa ke rumah duka,”jelas Mudji Utomo.
Selain PMI Kabupaten Malang, operasi pencarian korban dilakukan juga oleh Tim SAR gabungan yang terdiri dari BASARNAS, BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Malang, serta potensi SAR lainnya. “Kami membawa satu perahu LCR, peralatan selam lengkap dengan penyelamnya. Namun belum sempat dilakukan penyelaman, korban sudah ditemukan,” tandas Tomo.
Sebelumnya, Selasa (25/06/2019), Bagus bersama keempat temannya berniat mencari kelapa muda. Bersama empat temannya, dengan menggunakan sampan kayu, mereka menyeberangi Sungai Metro di Dusun Turus, Desa Ternyang.
Sial, belum sampai ke seberang, perahu kayu yang mereka tumpangi bocor dan langsung terbalik. Akibatnya Bagus Pranoto tenggelam dan baru ditemukan esok siangnya. Sedangkan keempat rekannya bisa menyelamatkan diri. (diy)