19 April 2024

`

Sanusi Bagikan 1,5 Ton Beras Kepada Sopir Angkudes dan Tukang Becak

2 min read
Bupati Malang, HM Sanusi menyerahkan bantuan beras kepada masyarakat terdampak corona di Gondanglegi.

MALANG, TABLOIDJAWATIMUR. COM – Kepedulian Pemerintah Kabupaten Malang, Jawa Timur terhadap masyarakat yang terdampak penyebaran Virus Corona (COVID-19) dalam bentuk memberikan bantuan beras, terus berlanjut. Setelah di Kecamatan Singosari, Lawang, dan Pakis, Jumat (01/05/2020) siang, Bupati Malang, HM Sanusi, menyerahkan bantuan beras kepada sopir angkutan pedesaan, tukang becak, dan juru panggil penumpang (jupang) di wilayah Kecamatan Gondanglegi.

 

Dandim 0818 Kabupaten Malang – Kota Batu, Letkol Inf Ferry Muzawwad, SIP, menyerahkan bantuan beras kepada masyarakat terdampak corona di Gondanglegi.

 

BUPATI tidak sendirian. Dia ditemani Ketua DPRD Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar, dan Komandan Kodim 0818 Kabupaten Malang – Kota Batu Letkol Inf Ferry Muzzawwad. Secara bergantian, empat anggota Forpimda Kabupaten Malang ini membagikan beras ukuran 10 Kg dan 5 Kg kepada  masyarakat yang berhak menerima.

Kapolres Malang AKBP Hendri Umar menyerahkan bantuan beras kepada masyarakat terdampak corona di Gondangelgi.

“Hari ini, total ada 1,5 ton beras yang dibagikan kepada sopir angkutan pedesaan, tukang becak, dan juru panggil penumpang (jupang) di wilayah Kecamatan Gondanglegi. Masing-masing mendapatkan beras sebanyak 10 Kg. Ada juga yang dapat 5 Kg. Semoga bantuan beras ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak penyebaran Virus Corona (COVID-19),” terang HM Sanusi.

Tidak hanya membagikan beras. Bupati Malang yang didukung Kapolres, Dandim 0818 Kabupaten Malang – Kota Batu, dan Ketua DPRD, juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat di sekitar lokasi pembagian beras agar tetap mentaati himbauan pemerintah untuk tidak bepergian (tetap di rumah), selalu menggunakan masker, tidak bergerombol, selalu jaga jarak, dan sebagainya agar terhindari dari Virus Corona.

Ketua DPRD, Didik Gatot Subroto menyerahkan bantuan beras kepada masyarakat terdampak corona di Gondanglegi.

Sebelumnya, Bupati Malang, HM Sanusi membagikan 4,5 ton beras di Kecamatan Lawang, Singosari, dan Pakis, Selasa (28/04/2020) lalu. Bersama Ketua DPRD, Didik Gatot Subroto dan Dandim 0818 Kabupaten Malang – Kota Batu, Letkol Inf Ferry Muzawwad, SIP, HM  Sanusi, membagikan beras di Panti Asuhan Pangesti Lawang, Panti Asuhan Griya Asih di Desa Sumberwaras, Kecamatan Lawang, TPQ KH. Maksum di Desa Sidoluhur, Kecamatan Lawang, dan di  Ponpes KH. Samsul di Dusun Lok Jati, Desa Wonorejo, Kecamatan Singosari.

Bupati juga membagikan makanan pokok masyarakat Indonesia itu kepada buruh di pabrik  sepatu CV. SANI dan perusahaan konveksi, Gabriel di Kecamatan Pakis.  ”Bantuan ini untuk meringankan beban  masyarakat yang terdampak COVID-19. Sebelumnya,  bantuan dilakukan di Malang selatan, sekarang di Malang utara (Lawang, Singosari, dan Pakis). Alhamdulillah, sejauh ini distribusi bantuan berjalan lancar. Namun masih ada masyarakat yang seharusnya menerima tapi  belum dapat bantuan,” jelas  Sanusi.

Bupati berharap agar jangan sampai terjadi masyarakat yang seharusnya layak menerima namun terlewatkan mendapatkan bantuan. “Semoga pendataan terbaru dari desa nanti segera terealisasi. Pasalnya, kendala muncul, karena data yang dipakai Pemkab Malang melalui Dinas Sosial itu data lama,  seperti yang terangkum dari data yang ada Kementerian Sosial. Padahal, dalam perkembangannya, juga ada perubahan data, karena tentu ada perubahan sosial ekonomi masyarakat,”  jelasnya. (bri/mat)